Jumat, 24 Juli 2009

Mengapa Bayi Terlilit Tali Pusat ?
Anda pasti pernah mendengar bahwa tali pusat yang melilit janin bisa memicu kematian. Tetapi ternyata banyak dokter yang mengatakan bahwa lilitan tali pusat tidaklah terlalu membahayakan. Lilitan tali pusat menjadi bahaya ketika memasuki proses persalinan dan terjadi kontraksi rahim (mulas) dan kepala janin mulai turun memasuki saluran persalinan.
Lilitan tali pusat menjadi semakin erat dan menyebabkan penekanan atau kompresi pada pembuluh-pembuluh darah tali pusat. Akibatnya, suplai darah yang mengandung oksigen dan zat makanan ke bayi akan berkurang, mengakibatkan bayi menjadi sesak atau hipoksia.

Mengapa Bayi Terlilit Tali Pusat ?
Ø Pada usia kehamilan sebelum 8 bulan umumnya kepala janin belum memasuki bagian atas panggul. Pada
saat itu ukuran bayi relatif masih kecil dan jumlah air ketuban banyak sehingga memungkinkan bayi terlilit
tali pusat. Pada kehamilan kembar dan air ketuban berlebihan atau polihidramnion kemungkinan bayi terlilit
tali pusat meningkat.
Ø Tali pusat yang panjang dapat menyebabkan bayi terlilit. Panjang tali pusat bayi rata-rata 50 sampai 60 cm.
Namun tiap bayi mempunyai panjang tali pusat berbeda-beda. Dikatakan panjang jika melebihi 100 cm dan
dikatakan pendek jika panjangnya kurang dari 30 cm.

Apa penyebabt Bayi Meninggal karena Tali Pusat
· Puntiran tali pusat secara berulang-ulang ke satu arah. Biasanya terjadi pada trimester pertama atau
kedua. Ini mengakibatkan arus darah dari ibu ke janin melalui tali pusat tersumbat total. Karena dalam usia
kehamilan tersebut umumnya bayi masih bergerak dengan bebas.
Ø Lilitan tali pusat pada bayi terlalu erat sampai dua atau tiga lilitan. Hal tersebut menyebabkan kompresi tali
pusat sehingga janin mengalami kekurangan oksigen.

Bagaimana Mengatasinya?
Ø Memberikan oksigen pada ibu dalam posisi miring. Namun, bila persalinan masih akan berlangsung lama
dan detak jantung janin semakin lambat (bradikardia), persalinan harus segera diakhiri dengan tindakan
operasi caesar.
Ø Melalui pemeriksaan teratur dengan bantuan USG untukk melihat apakah ada gambaran tali pusat di
sekitar leher. Namun, tidak dapat dipastikan sepenuhnya bahwa tali pusat tersebut melilit leher janin atau
tidak. Apalagi untuk menilai erat atau tidaknya lilitan. Namun, dengan USG berwarna (collor dopper) atau
USG 3 dimensi, Anda dapat lebih memastikan tali pusat tersebut melilit atau tidak di leher janin, serta
menilai erat tidaknya lilitan tersebut.

Tanda – tanda bayi terlilit tali pusat
Ø Pada bayi dengan usia kehamilan lebih dari 34 minggu, namun bagian terendah janin (kepala atau bokong)
belum memasuki bagian atas rongga panggul.
Ø Pada janin letak sungsang atau lintang yang menetap meskipun telah dilakukan usaha untuk memutar janin
(Versi luar/knee chest position) perlu dicurigai pula adanya lilitan tali pusat.
Ø Tanda penurunan detak jantung janin di bawah normal, terutama pada saat kontraksi rahim.

Untuk : Adyaraka dari Mama

My IDENTITY : ADYARAKA RAISHA

Adyaraka - Anakku...terlahir dengan nama M. Adyaraka Raisha Surachman yang artinya Lelaki yang mempesona dan beriman, Lahir Hari Senin, 12 Januari 2009 di Rumah Sakit Sari Asih-Ciledug, Jam 9.25 wib dengan berat 3kg dan panjang 49cm, melalui operasi ceasar mulai jam 08.00 wib sampai jam 11.00 wib, padahal dikeluarkan dari perut nggak sampai 5 menit oleh Dokter Rosa. Tapi adik bayi harus di operasi karena sejak kehamilan 6 bulan dalam posisi Sungsang dan terlilit tali pusat dan dia tidak mau berputar lagi...

Saat itu, baru terasa sebagai orang tua, apapun dilakukan untuk anaknya..Saat lahir adya putih sekali kulitnya, mungkin karena selama hamil aku rajin minum air kelapa muda dan susu bearbrand..Apapun yang terpikir olehku saat itu tentang keadaanku dan bagaimana adya bisa hadir ke dunia ini, aku tak peduli dan rasanya semua terbayar setelah melihat wajah lucunya...

Bukan perjuangan kecil yang harus kulalui untuk bisa melihat wajah lucunya, kalau saja aku bisa bicara jujur, ingin sekali aku berteriak dan menjerit betapa hidup tidak adil padaku dan anakku tapi semua kusimpan dalam hati. Akhirnya aku harus tetap bersyukur karena bila bukan jalan ini yang kulalui mungkin aku tidak akan pernah bertemu dengan adya, anakku yang luar biasa....

Ya Allah, dalam suka maupun duka, dalam senang maupun sedih...hanya Engkau yang kupercaya mampu mengobati lukaku dan menemaniku menjalani jalan panjang kehidupanku agar aku tidak sendirian...izinkan aku untuk selalu bersama anakku dalam lindunganMu sampai dia mampu menopang dan berdiri diatas kakinya sendiri...Selamat datang anakku....M. Adyaraka Raisha .S  (nb)

Kamis, 23 Juli 2009

Untuk HIDUP lebih BAIK

Adyaraka - Banyak cara dilakukan untuk hidup lebih sehat, mungkin beberapa tips berikut dapat membantu meningkatkan kualitas hidup menjadi lebih baik.

1. Berjalanlah 10-30 menit setiap Hari. Dan saat berjalan,    
    tersenyumlah itu adalah kunci anti depresi yang paling baik.
2. Duduk Dan merefleksikan diri dalam keheningan minimal 10 
    menit setiap Hari.
3. Jangan tidur larut malam.
4. Ketika bangun di pagi Hari, lengkapi Dan ucapkan pernyataan 
     ini " tujuan saya Hari ini adalah…"
5. Hidup dengan 3 hal : energi, antusias, Dan empati.
6. Bacalah buku lebih banyak dari tahun ke tahun.
7. Ambillah waktu untuk berdoa, berlatih meditasi, yoga, Dan tai chi . Hal-hal tersebut memberikan Kita
    energi setiap Hari dalam kehidupan Kita yang sibuk.
8. Sering luangkan waktu bersama orang-orang yang berusia diatas 70 tahun Dan dibawah 6 tahun.
9. Bermimpilah bahkan ketika kamu sudah terbangun.Mimpi diikuti kerja keras dapat menjadi kenyataan.
10.Lebih banyak makan makanan yang tumbuh pada pohon Dan tanaman, kurangi makan makanan yang
    dihasilkan di pabrik.
11.Banak minum banyak air putih.
12.Buatlah sedikitnya 3 orang tertawa setiap Hari.
13.Bersihkan kekacauan di rumah, Mobil,mejamu Dan biarkan energi baru mengalir di dalam hidup-mu.
14.Jangan buang energi-mu yang berharga untuk gosip, memikirkan hal-hal dimasa lampau, pemikiran
     yang negatif atau hal-hal yang tidak bisa kau kendalikan. Sebaliknya, investasikan energi-mu di masa
     sekarang dengan penuh sikap positif.
15. Menyadari bahwa hidup adalah "sekolah", Dan kamu Ada didalam hidup untuk belajar. Masalah adalah
     bagian sederhana yang muncul Dan menghilang dalam kurikulum, seperti pelajaran matematika; tetapi
     yang kau pelajari akan berguna seumur hidup.
16.Tersenyum Dan tertawa lebih banyak. Itu akan mengusir energi "vampir" dalam dirimu.
17.Hidup terlalu singkat untuk dihabiskan dengan membenci orang lain.
18.Jangan perlakukan dirimu terlalu serius. Tak seorangpun mau memperlakukan dirinya terlalu serius.
19.Kau tidak harus menang dalam setiap perdebatan, yang Ada hanya setuju menjadi tidak setuju Dan
     sebaliknya.
20.Berdamailah dengan masa lalu-mu sehingga hal itu tidak merusak masa sekarang.
21.Jangan bandingkan hidupmu dengan hidup orang lain. Kamupun juga tidak tahu perjalanan hidup
      mereka seperti apa.
22.Tak seorangpun bertanggung jawab terhadap kebahagiaanmu kecuali dirimu sendiri.
23.Apa yang orang lain pikirkan tentangmu bukan-lah urusanmu.
24.Sejelek atau sebaik apapun sebuah keadaan, itu akan berubah.
25.Pekerjaan tidak akan merawatmu ketika kamu sakit. Teman-lah yang bisa merawatmu.Tetaplah
      menjalin hubungan baik dengan teman-temanmu.
26.Bebaskan dirimu dari segala sesuatu yang tidak berguna, buruk Dan menyedihkan.
27.Cemburu Dan tamak membuang-buang waktu. Kamu sudah memiliki semua yang kamu butuhkan.
28.Apapun yang kamu rasakan; bangun, berpakaian Dan tunjukan dirimu.
29.Sering bertemu dengan keluargamu. Bahkan hanya menulis email atau sms " Hi, aku memikirkanmu"
30.Setiap malam sebelum pergi tidur, lengkapi Dan ucapkan kalimat berikut " Saya bersyukur untuk apa
     yang saya dapatkan dan lakukan hari ini ……"
31.Ingatlah bahwa kamu sangat diberkati sehingga tidak pantas untuk dirimu menjadi stress.
32.Nikmati perjalanan hidup ini. Ingatlah ini bukan dunia Disney Dan tentu saja kamu tidak menginginkan
     hidup ini cepat berlalu. Perjalanan hidupmu hanya sekali, jadi pergunakanlah dengan baik-baik Dan
     maksimal, nikmatilah perjalanannya. semoga masalahmu berkurang, semoga berkatmu bertambah Semoga
     hanya kebahagiaan yang datang melewati "pintumu" (beiga2509)